Seorang
pemuda yang beringasan, serta mentah dalam tindak tanduknya, suatu kali
menonton rodeo. Hatinya pun tergerak untuk ikut. Tanpa berpikir panjang dia pun
mendaftar untuk ikut lomba ketangkasan naik kuda liar tanpa pelana. Demikianlah,
dalam waktu sebentar saja pemuda itu sudah terlempar dari kudanya, kepalanya
terkena tendang sehingga ia harus dilarikan ke rumah sakit.
Seorang
rekannya yang menengoknya pada keesokan harinya bertanya,
“Bagaimana keadaanmu?”
“Tidak parah,” sahut pemuda itu.
“Namun demikian aku
telah merasa lega, karena telah berhasil memenuhi keinginan ayahku yang sudah
lama terpendam.”
“Jadi ayahmu ingin kau
mencoba-coba ikut rodeo?”
“Bukan. Beliau sudah
lama ingin agar kepalaku diperiksa dokter.”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar